Percaya atau tidak, mencari tips kamar tidur nyaman adalah salah satu hal yang perlu Anda lakukan jika ingin mendapatkan kualitas istirahat yang berkualitas. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa orang akan tidur lebih baik ketika suasana di dalam kamarnya sudah diatur sedemikian rupa baik dari tingkat cahaya, kebisingan, suhu dan kenyamanan.
Karena kualitas serta durasi tidur secara langsung terkait dengan aspek kesehatan manusia, tips kamar tidur nyaman juga diperlukan untuk meningkatkan suasana hati Anda saat terjaga. Sekarang, menata kamar tidur yang ideal untuk beristirahat juga tidak memerlukan biaya yang mahal. Simak tips kamar tidur nyaman berikut ini!
Atur Suhu Sesuai dengan Kenyamanan Anda
Beberapa orang lebih suka tidur dengan suhu hangat sementara sebagian lagi merasa nyaman dengan suhu yang agak dingin. Tapi ketika tidur, secara alami tubuh kita akan mengalami penurunan suhu karena inilah yang akan membuat Anda mengantuk. Suhu yang panas seperti di siang hari akan membantu Anda tetap terjaga.
Baik Anda menggunakan sprei langsung atau tidur di bawah selimut, para pakar setuju bahwa suhu terbaik kamar untuk tidur adalah 18,3 derajat Celsius. Meski ini agak dingin bagi sebagian orang, namun pengaturan thermostat yang lebih dingin akan membantu Anda mempertahankan suhu inti yang lebih rendah ketika tertidur.
Atur Tingkat Kebisingan Kamar
Tips kamar tidur nyaman lain yang harus Anda perhatikan adalah tingkat kebisingan kamar. Bukan rahasia lagi jika tidur dengan suasana senyap bisa membantu tidur menjadi lebih nyenyak. Anda sebaiknya berusaha menjaga kamar dalam suasana setenang mungkin dengan menghalangi suara dari luar. Deru kipas angin atau mesin akan menjadi white noise yang akan menutupi suara lain dari luar dan membuat Anda lebih nyenyak.
Beberapa orang mungkin akan lebih menikmati mendengarkan musik saat akan tidur. Suara musik atau suara lain yang menenangkan di sekitar Anda akan membantu mengurangi kecemasan dan rasa sakit fisik.
Atur Pencahayaan di Dalam Kamar
Ritme sirkadian yang memandu jam tidur dan bangun Anda sangat dipengaruhi oleh cahaya dan kegelapan alami. Pada siang hari, Anda merasakan sinar matahari yang memberi sinyak ke otak untuk memproduksi kortisol. Efeknya, Anda akan lebih berenergi dan waspada. Pada malam hari, kegelapan akan muncul dan tubuh akan memproduksi melatonin yang akan menyebabkan kantuk dan relaksasi.
Cahaya buatan ternyata juga berpengaruh sama terhadap tubuh. Paparan cahaya buatan di malam hari bisa menunda ritme sirkadian dan membuat Anda jadi tidur lebih lama. Karena itu, Anda disarankan tidur dengan cahaya lampu yang temaram. Hindari penggunaan gadget seperti ponsel atau laptop saat Anda sudah di kamar tidur agar tidur Anda tidak terganggu.
Pemilihan Kasur dan Tempat Tidur
Untuk kasur, setiap orang pada dasarnya memiliki preferensi yang berbeda-beda. Anda bisa menikmati kontur tubuh yang rapat dengan kasur dari busa memori, kasur lateks atau justru kasur gulungan. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kasur dengan model baru umumnya bisa meningkatkan kualitas tidur lebih baik dibanding kasur model lama.
Namun, kasur terbaik dan paling nyaman untuk Anda kemungkinan besar bergantung pada faktor individu termasuk berat badan, posisi tidur normal dan preferensi pribadi lainnya.
Itulah beberapa tips kamar tidur nyaman untuk istirahat yang lebih berkualitas. Pastikan Anda mempertimbangkan segala aspeknya agar Anda bangun dalam keadaan yang lebih fresh dan bersemangat.