Hidup Sehat, Kesehatan Pikiran

Kehilangan Motivasi untuk Sehat? Yuk, Coba 10 Tips Berikut!

Ada banyak orang yang ingin menjalani pola hidup sehat, tapi lebih banyak yang enggan memulainya. Kalaupun pada akhirnya gaya hidup sehat yang diidamkan berhasil dijalani, dalam jangka waktu tertentu Anda bisa kehilangan minat untuk melanjutkannya. Kehilangan ketertarikan pada olahraga dan pola makan sehat ini bisa terjadi karena beberapa hal. Salah satunya karena Anda melakukan perubahan mendadak dalam sekaligus.

Daripada langsung meninggalkan semua makanan favorit dan berolahraga gila-gilaan selama seminggu untuk memperoleh berat badan seimbang dan tubuh sehat, bagaimana jika Anda mencoba melakukannya perlahan-lahan? Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kesehatan dan penurunan berat badan yang dilakukan perlahan-lahan, berpeluang untuk bertaha lebih lama..

Menurut Penny Kris-Etherton, PhD, seorang ahli gizi dari Penn State University, kunci untuk dalam gaya hidup sehat adalah dengan melakukannya perlahan, dengan ‘langkah’ kecil sembari tetap konsisten. “Orang-orang seharusnya mulai bersikap realistis terhadap perubahan yang ingin mereka capai,” ungkapnya.

Lantas, bagaimana caranya tetap konsisten dengan langkah-langkah kecil menuju hidup sehat ini? Simak beberapa tips berikut ini!

Berikan Penghargaan atas Apa yang Sudah Anda Raih Saat Ini

Pastikan Anda dikelilingi oleh orang-orang yang bisa menghargai apa yang sedang Anda lakukan, tidak peduli bagaimanapun kondisinya: gemuk atau tidak fit. Kalaupun ada orang-orang yang berkomentar atau mengajak Anda untuk merokok, makan berlebihan atau minum terlalu banyak, cobalah menyikapinya dengan positif. Ingat langkah apa saja yang sudah Anda lakukan untuk bisa sampai ke tahap ini. Temukan orang-orang baru yang bisa membentuk kebiasaan makan sehat dan olahraga teratur. Juga orang-orang yang mendukung Anda untuk jadi lebih sehat.

Pikirkan tentang Siapa yang Jadi Motivasi Anda

Boneka Barbie adalah sosok pertama yang membuat banyak wanita memimpikan tubuh langsing ideal. Tapi jujur saja, untuk jadi seperti Barbie, Anda setidaknya harus punya tinggi badan lebih dari 180 cm dengan bagian tubuh yang jika diwujudkan ke dunia nyata malah jadi terlihat aneh.

Pilihlah role mode dengan image yang positif. Sosok-sosok yang tidak hanya mengandalkan tubuh bagus tapi dengan sisi lain yang membuat Anda terpacu untuk tumbuh sepertinya. Alih-alih bonenka Barbie yang terbuat dari plastik, carilah sosok yang kuat, sehat dan nyata.

Ketahui Apa yang Membuat Anda Makan Berlebihan

Salah satu cara untuk tetap termotivasi adalah dengan mengetahui di mana masalah Anda dan bagaimana Anda mengatasinya. Apakah selama ini Anda sering makan ketika sedang suntuk atau bosan? Atau justru karena terlalu sering mengikuti acara kumpul-kumpul teman?

Jika opsi pertama adalah masalah yang Anda hadapi, maka cobalah mencari cara lain untuk melampiaskan suntuk dan bosan Anda. Kalau desakan mengemil tidak tertahankan, alihkan . Kalau opsi kedua menjadi penyebab Anda sering overeat, cobalah untuk mengajak teman-teman kumpul untuk melakukan aktivitas lain alih-alih sekadar duduk di kafe yang akan membuat Anda jadi mengemil banyak.

Buat Perubahan Kecil Setiap Harinya

Kata siapa mengubah pola makan itu akan membuat Anda merasa tersiksa dan olahraga bisa bikin semua tubuh remuk? Cobalah untuk memulai segalanya dari hal kecil setiap hari. Ibarat sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit, kebiasaan kecil yang terus ditambah setiap harinya suatu saat akan tampak sebagai sebuah perubahan besar. Coba beberapa cara seperti menambahkan 5 gram konsumsi serat setiap harinya, mengurangi asupan karbohidrat yang mudah dicerna seperti gula dan es krim. Mulailah menghindari makanan yang mengandung lemak jenuh terlalu tinggi dan perbanyaklah konsumsi sayur dan air.

Temukan Seseorang yang Bisa Membuat Anda Bersemangat

Jika selama ini yang selalu membuat Anda kembali bersemangat adalah keluarga atau pasangan, maka jadikan mereka sebagai sesuatu yang bisa membuat semangat Anda kembali membara. Saat Anda merasa mulai kehilangan semangat, temui mereka dan minta mereka memberikan sedikit semangat kepadamu.

Semangat kadang justru bisa datang dari hal-hal yang dibenci. Ada banyak orang yang berhasil menurunkan berat badan dan menjalankan gaya hidup sehat setelah divonis berisiko menderita penyakit berbahaya. Ada juga yang menemukan semangat karena pernah ditolak oleh orang lain. Apapun itu, jadikan sebagai pengingat yang akan meluruskan kembali niat di saat Anda mulai merasa ingin berbelok kembali ke gaya hidup lama.

Maafkan Diri Anda

Manusia tidak pernah lepas dari kesalahan. Setelah berlibur dan makan berlebih, atau mungkin tidak sempat berolahraga karena suatu hal, jangan terlalu memberatkan diri. Anggap saja itu sebagai ‘cheating day’ karena itu sama sekali tidak masalah. Ketika Anda mulai merasa bersalah karena ingkar dari apa yang direncanakan, maafkan diri Anda dan lanjutkan  kembali program Anda dengan lebih disiplin keesokan harinya.

Jangan Membiarkan Diri Terlalu Lapar

Banyak orang makan terlalu banyak ketika kondisinya terlalu lapar. Jangan membiarkan perut dalam keadaan terlalu kosong ketika akan makan. Ini merupakan salah satu cara untuk menghindari overeat. Anda bisa menghindari hal semacam ini dengan menyantap makanan kesukaan Anda setiap seminggu sekali.

Perubahan Itu Butuh Waktu

Meskipun Anda mengikuti pola diet dan olahraga yang sama dengan yang dilakukan orang lain, hasilnya belum tentu sama dengan orang itu. Jangan terlalu terpaku dengan keberhasilan yang sudah dicapai orang lain dan mengecilkan usaha Anda sendiri. Ingat, semua orang butuh waktu yang berbeda-beda, termasuk untuk mencapai berat badan ideal yang diimpikan.

Bergeraklah Lebih Aktif Hari Ini

Untuk Anda yang menghabiskan terlalu banyak waktu duduk dan tidak bergerak, ini adalah kesempatan Anda untuk mulai mengubah kebiasaan ini. Cobalah untuk melakukan semuanya secara manual. Mengambil remot hingga menggunakan tangga alih-alih elevator untuk naik ke kantor Anda. Sesekali, mengajak jalan-jalan anak atau hewan peliharaan Anda juga bisa jadi alasan untuk mulai bergerak. Hujan atau terlalu panas di  luar? Anda bisa lari di tempat sembari menonton televisi!

Rayakan Setiap Prosesnya

Banyak orang setuju bahwa terlalu fokus pada hasil kadang membuat kita jadi tidak menghargai proses yang sudah dilewati. Cobalah nikmati semua proses dan rayakan keberhasilan setiap langkah yang Anda jalani. Jangan jadikan program hidup sehat yang Anda jalankan sebagai beban untuk mencapai tujuan tertentu. Masalah baru seringkali muncul ketika target menjadi satu-satunya alasan Anda dan membuat Anda abai pada hal-hal lain yang tak kalah pentingnya.

Siapapun bisa kehilangan motivasi, termasuk ketika sedang berusaha mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat. Beragam cobaan bisa muncul dari lingkungan sekitar yang mungkin memaksa Anda untuk berhenti dari apa yang sudah direncanakan. Sesekali merasa bosan boleh saja. Tapi bukan berarti Anda bisa berhenti. Beberapa langkah di atas bisa Anda coba untuk membuat Anda tetap fokus pada rencana hidup sehat yang sudah dibuat.

Tagged , ,

About tokoinoac.com

Toko INOAC merupakan toko resmi kasur busa dan sofa bed yang diproduksi oleh PT. Inoac Polytechno Indonesia.
View all posts by tokoinoac.com →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *